Manfaat dan Keuntungan Jaringan Komputer

Teknologi jaringan komputer saat ini sangat berkembang pesat, hal ini disebabkan adanya manfaat dan keuntungan yang diberikan. Berikut manfaat dan keuntungan dari adanya jaringan komputer:

Manfaat Jaringan Komputer

1) Sharing Data
Jaringan komputer sangat membantu para pengguna komputer ketika ingin saling berbagi file. File atau folder tertentu yang akan di-share dapat langsung di-share dijaringan komputer tersebut dengan menentukkan hak aksesnya atau diletakkan dalam komputer server sehingga pengguna lain dapat mengakasesnya sesuai hak akses yang diberikan.

2) Sharing Program Aplikasi
Teknologi jaringan komputer saat ini sangat mutakhir, selain dapat berbagi data juga aplikasi-aplikasi tertentu dapat dijalankan dari komputer lainnya yang terhubung dengan jaringan. Program aplikasi yang dapat digunakan oleh komputer lain diletakkan di komputer server sebagai file master yang kemudian dapat diakses dan digunakan oleh pengguna lain. Contoh dari sharing program aplikasi yaitu adanya program office online, photoshop online (photo editor online), dan masih ada aplikasi lain.

3) Sharing Hardware
Jaringan komputer memudahkan dan membuat efisien waktu ketika digunakan dalam berbagi perangkat keras (hardware)/peranti ketika di-share ke pengguna lain dalam jaringan. Misalnya satu buah printer dapat digunakan oleh banyak pengguna komputer dalam satu jaringan.

4) Sarana Komunikasi
Dengan adanya jaringan komputer memungkinkan seseorang dapat berkomunikasi dengan orang lain dengan bermacam media, seperti : email, forum online, sosial media, dan konferensi video. Hal ini karena teks, suara dan video dapat ditransmisikan di dalam jaringan komputer sebagai data.

5) Manajemen User dan Data
Dengan adanya jaringan komputer seorang administrator dapat mengatur level pengguna dalam sebuah jaringan untuk memberikan hak akses sebuah data dan juga mengatur koneksi jaringan internet.

6) Mencari Informasi
Saat ini untuk memperoleh informasi sangat cepat (up to date) , kita dapat mencari informasi dengan memanfaatkan jaringan komputer khususnya internet. Seperti mencari berita di situs-situs berita online atau mencari informasi sebuah institusi dengan masuk ke website institusi tersebut.

7) Online Shop dan Game Online
Perkembangan teknologi jaringan komputer dan semakin tingginya kecepatan akses internet saat ini, menumbuhkembangkan ide-ide kreatif untuk memanfaatkannya. Saat ini banyak orang memanfaatkan jaringan komputer untuk berjualan sebuah produk atau menawarkan sebuah jasa, dengan online shop tidak menutup kemungkinan akan menarik daya minat pembeli dan menghasilkan keuntungan lebih. Selain dengan berjualan online (online shop), sangat menjamur game-game yang memanfaatkan jaringan komputer (game online), banyak developer game yang membuat dan mengembangkan game untuk dapat dimainkan secara masal dan saling berkomunikasi, sehingga dapat dijadikan bisnis yang menjanjikan untuk meraup keuntungan.

Comments